Tutorial Menjalankan Aplikasi dan Registrasi Program Aplikasi Belajar
Media Belajar Interaktif
Rabu, 11 November 2009
A. PETUNJUK MENJALANKAN PROGRAM APLIKASI
- Setelah software terinstall di komputer Anda, makan progran sudah bisa dijalankan dari Desktop atau menu "Start Program".
- Coba tombol NEXT (Lanjut) ditekan sampai menemukan dua tombol : REGISTRASI dan DEMO. Kalau program belum registrasi, maka hanya program DEMO saja yang bisa dijalankan. Kalau sudah diregistrasi, maka Anda dapat menjalankan program secara lengkap.
- Kalau ingin melihat program DEMO, klik "tombol Demo" dan jika berminat meregistrasinya, tekan "tombol Registrasi", ikuti petunjuk sampai muncul "form registrasi". Ikuti petunjuk selanjutnya (di bawah).
B. PETUNJUK REGISRASI DAN PEMESANAN/ORDER SITEKEY (SK)
- Dalam form registrasi, akan muncul "Serial Number" (SN) dan "Site Code" (SC) serta form isian yang harus diisi dengan "Sitekey (SK) dan "username" (diisi nama anak atau lainnya). Untuk bisa mengisi "Sitekey" (SK), terlebih dahulu Anda harus melakukan pemesanan/order SK. Cara pemesanan/order SK dan form pemesanan ada di menu "Pemesanan" (atau klik di sini)
- Jika Anda sudah mendapatkan sitekey(SK) dari kami, masukan SK tersebut pada form isian registrasi tersebut. Bila username dan sitekey sudah diisi, lalu klik OK untuk mengecek apakah SK tersebut diterima (tanda cek) atau ditolak (tanda X). Jika SK benar, klik tombol lanjut.
- Form registrasi bisa ditutup untuk dibuka kembali bila sitekey (SK) sudah ada. Registrasi program dengan mengisi SK tersebut hanya hanya sekali, setelah itu program dapat dijalankan secara lengkap (bukan demo). Bila sistem operasi komputer diinstall ulang sehingga program kami hilang, jangan khawatir software kami bisa diinstall lagi dengan SK yang sama. Untuk itu berhati-hati menyimpan SK dan itu tanggung jawab Anda. Software juga berlaku tanpa ada batasan waktu.